Sumenep, Sekolah Fathimah International Elementary School, tahun ajaran baru 2023/2024 resmi dimulai pada Senin (17/07/2023).
Sebelum mengikuti kegiatan MOKS (Masa Orientasi Karakter Siswa) dan MPKS (Masa Penguatan Karakter Siswa), siswa semester 1 – 3 dibidik ke halaman sekolah untuk mengikuti upacara penyambutan dan pengesahan penerimaan siswa baru.
“Kepada siswa-siswi baru, selamat bergabung di Sekolah Fathimah International Elementary School,” kata ustadzah Evi selaku Wakasek Kurikulum, yang menggantikan Kepala Sekolah pada acara pembukaan kegiatan tersebut. Evi menjelaskan, siswa yang diterima di FIES tahun 2023 sebanyak delapan puluh tiga orang, dan dibagi menjadi tiga rombel, per-rombel ada yang dua puluh tujuh dan ada yang dua puluh delapan.
Ketika rapat evaluasi via WA pukul 18:30 WIB, Kepala Sekolah FIES, M. Fauzi, meminta kepada ustadz-ustadzah selaku guru sekaligus pelaksana dalam kegiatan tersebut, agar mengemas MOKS semanarik mungkin, dan tidak menjemukan. Tujuannya adalah, agar anak-anak tidak jenuh mengikuti tahap demi tahap kegiatan MOKS yang akan berlangsung sebulan penuh.
“Tidak apa-apa ramai di dalam kelas, yang penting kegiatan sesuai dengan skenario yang telah dibuat,” tegasnya.
/Saifa/
Tinggalkan Komentar